Lifestyle Mar 27, 2020

Sudah Mulai Bosan di Rumah? Coba 4 Aktivitas Ini agar Bisa Kembali Ceria!

Buatlah diri kamu seceria mungkin agar jauh dari kebosanan di dalam rumah. Penasaran bagaimana caranya? Langsung saja simak beberapa informasinya di bawah ini!

Sudah Mulai Bosan di Rumah? Coba 4 Aktivitas Ini agar Bisa Kembali Ceria!

Sudah merasa bosan berada di dalam rumah karena adanya virus COVID-19 yang selalu menghantui? Tenang saja, hal itu bukan hanya kamu saja kok yang merasakannya. Karena hampir semua orang di dunia ini merasakan hal yang sama, sehingga jangan terlalu dipikirkan yaa. Namun gimana sih cara paling ampuh untuk membunuh atau menjauhkan rasa bosan itu di keadaan seperti sekarang?

Yaap, pertanyaan seperti ini memang selalu muncul akhir-akhir ini. Semakin hari, maka semakin sedikit pula ide untuk aktivitas apa yang harus dilakukan. Namun kamu enggak perlu khawatir, sebab di dalam artikel ini akan membahas beberapa aktivitas menarik yang bisa kamu lakukan dalam kondisi saat ini. Tentunya kamu enggak perlu keluar rumah kok.

Selalu ada cara kok, asalkan kamu selalu memiliki pemikiran jernih yaa. Ingat, kita pasti akan melewati epidemi ini dengan baik kok. Nah, daripada kamu semakin penasaran mengenai aktivitas apa saja yang bisa dilakukan ketika harus berada di dalam rumah dalam jangka waktu yang tidak menentu, langsung saja simak informasinya di bawah ini!

 

Aktivitas yang Bisa Kamu Lakukan di Dalam Rumah – Berkaraoke

Sudah Mulai Bosan di Rumah? Coba 4 Aktivitas Ini agar Bisa Kembali Ceria! Credit: .lifewire.com

 

Jangan pernah kaku terhadap diri kamu sendiri! Selalu tanamkan di dalam pikiran kamu ketika melepaskan rasa penat atau bosan. Apalagi kalau kamu berada dekat dengan keluarga, coba deh untuk ajak mereka untuk berkaraoke.

Mudah dan tidak memerlukan effort cukup besar, enggak perlu pake mic atau speaker yang memumpuni. Kamu hanya memerlukan televisi atau laptop, lalu internet yang cepat. Dengan begitu, kamu akan dengan mudahnya lagu-lagu favorit di YouTube loh, ingat jangan lupa cari yang ada liriknya yaa.

 

Aktivitas yang Bisa Kamu Lakukan di Dalam Rumah – Baca Buku

Sudah Mulai Bosan di Rumah? Coba 4 Aktivitas Ini agar Bisa Kembali Ceria! Credit: .ideas42.org/

 

Terus menambahkan pengetahuan atau sekedar menghilangkan pemikiran yang tidak-tidak bisa kamu alihkan dengan membaca buku loh. Apalagi buat kamu para kutu buku, tentunya saat seperti ini merupakan momen paling tepat untuk menggali buku mana yang belum sempat terselesaikan.

Namun siapa bilang membaca buku itu sendiri merupakan kegiatan yang individualistis? Kamu bisa kok mengajak keluarga membaca bersama-sama atau bisa juga membacakan kalimat-kalimat menarik di depan mereka serta membahasnya.

 

Aktivitas yang Bisa Kamu Lakukan di Dalam Rumah – Board Game

Sudah Mulai Bosan di Rumah? Coba 4 Aktivitas Ini agar Bisa Kembali Ceria! Credit: cartamundi.com
 

Selalu usahakan melakukan aktivitas yang melibatkan komunikasi, tentunya agar kamu tidak merasa bosan serta sendiri. Ajak orang rumah kamu untuk bermain board game. Oo iyaa, buat yang belum mengetahui apa itu board game, ialah sebuah permainan yang menggunakan papan, contohnya seperti catur, monopoli dan sebagainya.

Ada banyak kok pilihan board game itu sendiri, tinggal bagaimana kamu memilihnya kira-kira mana yang paling cocok dan seru. Kalau memang belum memilikinya, bisa membelinya di toko online kok, tinggal cari-cari saja. Namun ingat, jangan sampai salah beli.

 

Aktivitas yang Bisa Kamu Lakukan di Dalam Rumah – Movie Night

Sudah Mulai Bosan di Rumah? Coba 4 Aktivitas Ini agar Bisa Kembali Ceria! Credit: cavehometheater.com
 

Sehabis makan malam bersama keluarga di rumah, kamu bisa melakukan aktivitas bersama lagi sebelum tidur. Yaitu movie night! Yaap, kegiatan sederhana namun bisa membuang jauh rasa bosan ini bisa menjadi sebuah aktivitas paling tepat untuk dilakukan.

Jangan lupa untuk sediakan popcorn atau makanan ringan di dekat kamu yaa, dan terpenting ialah pilihan film kesukaan ataupun yang ingin sekali kamu saksikan. Kalau ingin merasakan suasana lebih seru, kamu bisa merancang ruangan nonton kamu dengan tema yang sama dengan tema filmnya loh.

 

**

 

Dengan kondisi yang kita hadapi sekarang-sekarang ini, memang berdiam diri di dalam rumah menjadi hal paling tepat. Namun ingat, koneksi internet atau WiFi cepat juga bisa menjadi bagian penting. Oleh sebab itu, gunakan Retinad sebagai platform kamu agar bisa selalu nyaman untuk mendapatkan beragam informasi di dunia maya!

 

Source: lifehack.org/

 

 

Featured Image: boston25news.com

Categories

RELATED ARTICLES

Lifestyle Sep 12, 2022

Ini 5 Alasan Kenapa Kamu harus Memiliki Pengalaman Magang sebelum Kerja!


Jakarta, Retinad.com – Pengalaman saat bekerja memang menjadi hal yang...

Lifestyle Apr 09, 2022

Kembali ke Alam, Simak 4 Tempat Glamping di Bandung yang Menarik Ini


Jakarta, Retinad.com – Bandung merupakan salah satu destinasi wisata yang...

Lifestyle Sep 06, 2021

Hunting Fotografi di kala Pandemi: Coba Lakukan 4 Hal Ini!


Jakarta, Retinad.com – Tidak terasa, sudah hampir 2 tahun kita...

LATEST ARTICLES

Digital Marketing Feb 22, 2024

Antara Etika dan Efektivitas: Eksplorasi AI dalam Dunia Politik


Selama Pemilu 2024, partai politik dan calon presiden memanfaatkan AI...

Technology Jan 13, 2023

Capai Resolusi, SpaceX Berencana Hadirkan Koneksi Internet Starlink ke Ponsel


Jakarta, Retinad.com – Penggunaan internet di era serba maju ini...

Digital Marketing Jan 17, 2023

Punya Bisnis Kuliner? Kamu Wajib Terapkan 5 Trik ini!


Jakarta, Retinad.com – Kuliner merupakan salah satu bisnis yang cukup...

promo-special

Beriklan di Retinad?

Banyak brand telah mencoba. Raih pengunjung nyata yang memiliki daya beli, bukan sekedar kira-kira.