Lifestyle Apr 10, 2020

Ingin Tetap Produktif Ketika WFH? Simaklah 4 Tips yang Ampuh Ini!

WFH atau Work From Home memang menjadi kebiasaan baru di tengahnya pandemi COVID-19, namun bagaimana sih agar tetap produktif? Simak saja jawabannya di bawah ini!

Ingin Tetap Produktif Ketika WFH? Simaklah 4 Tips yang Ampuh Ini!

Selalu produktif pada saat yang cukup berbeda ini memang menjadi tantangan tersendiri, sebab kamu akan menemukan banyak rintangan baru. Mulai dari rasa malas, hingga distraksi cukup tinggi. Tak bisa dipungkiri juga, kalau wabah COVID-19 ini telah merubah banyak dari aktivitas kamu sehari-harinya.

Namun, bagaimana pun juga, kamu harus tetap produktif, agar bisa melalui semua cobaan ini dengan baik. Karena kalau diri kamu sendiri tidak produktif, maka akan banyak pemikiran-pemikiran negatif datang ke dalam kepala.

Nah, daripada kamu semakin penasaran, gimana sih cara paling mudah untuk dilakukan agar tetap produktif walaupun kamu menghabiskan waktu kamu seharian di dalam rumah. Simak saja informasinya di bawah. Semoga bisa berguna dan bisa kamu impletasikan segera yaa.

 

Hindari Bekerja di Tempat Tidur
 


Ingin Tetap Produktif Ketika WFH? Simaklah 4 Tips yang Ampuh Ini! Credit: .furnishedquarters.com
 

Ada banyak cara yang bisa kamu lakukan agar selalu produktif dan ini merupakan cara paling ampuh. Sebenarnya cukup mudah kok untuk melakukannya, namun memang kamu harus memaksa diri kamu lebih agar bisa menjauh dari tempat tidur.

Percayalah, kalau kamu tetap bekerja di tempat tidur, maka ada banyak faktor yang terus menghantui untuk tidak melakukan apa-apa loh. Kamu akan cepat merasa lelah dan tentunya pemikiran untuk berleha-leha bisa mendominasi.

Ingat selalu utamakan tempat tidur atau kamar tidur kamu menjadi tempat hanya untuk beristirahat saja. Kamu hanya boleh menggunakan ruangan tersebut untuk tidur. Coba deh ubah ruangan-ruangan di rumah kamu sehingga menciptakan sebuah suasana seperti berada di tempat kerja. Mungkin bisa memulai dari ruangan dapur atau tempat makan.

 

Hindari Distraksi
 


Ingin Tetap Produktif Ketika WFH? Simaklah 4 Tips yang Ampuh Ini! Credit: askmen.com/
 

Kalau kamu suka menonton di ruang tamu sambil makan atau menyetrika baju, maka hindarilah ruangan tersebut ketika kamu memutuskan untuk bekerja atau menjadi orang yang lebih produktif. Mengapa? Bagaimana juga ruangan tersebut akan membuat kamu untuk melakukan aktivitas yang kamu sukai, menonton contohnya.

Masih ada ruangan lainnya yang bisa kamu gunakan kok, atau kalau memang tidak ada, kamu bisa mematikan televisi atau bahkan mencabut daya listriknya apabila tidak memiliki pilihan lainnya. Semangat, kamu pasti bisa kok!

 

Buat Batasan untuk Orang Rumah
 


Ingin Tetap Produktif Ketika WFH? Simaklah 4 Tips yang Ampuh Ini! Credit: .theverge.com
 

Yaap, bekerja di rumah, berarti kamu akan membagi ruangan dengan orang di rumah. Oleh sebab itu, buatlah sebuah peraturan agar orang rumah kamu tidak mengganggu kamu selama melakukan pekerjaan, karena memang kamu membutuhkan ruang.

Merupakan hal yang penting untuk memberikan informasi kepada orang rumah mengenai kapan kamu akan memulai kerja dan berapa lama waktu yang diperlukan. Atau kamu juga bisa membuat tanda di pintu kamar kalau memang itu merupakan jalan paling tepat untuk dilakukan.

 

Istirahat Sejenak
 


Ingin Tetap Produktif Ketika WFH? Simaklah 4 Tips yang Ampuh Ini! Credit: jennifer-kaiser.com/
 

Bukan berarti beristirahat kamu tetap bermain sosial media loh, karena seharusnya kamu mengambil waktu sekitar 15 menit pada saat melakukan pekerjaan dari rumah. Di dalam 15 menit tersebut, sangat disarankan untuk menghindar dari segala bentuk layar yaa.

Mungkin kamu bisa berjalan-jalan di sekitar komplek untuk mengambil udara segar, atau bermain dengan hewan peliharaan kamu. Tentunya kamu akan mendapatkan ide-ide beserta lebih segar lagi ketika sudah kembali dari istirahat sejenak ini.

 

**

 

Memang kamu harus semakin cerdik dalam menanggapi situasi seperti sekarang, tentunya berguna agar kamu bisa melewati semua ini dengan baik. Semangat selalu dan jangan lupa berpikir positiv setiap harinya yaa. Pastinya semua ini akan berlalu, mau itu cepat ataupun lambat!

 

Source: cnet.com

 

 

Featured Image: thenewdaily.com.au/

 


Categories

RELATED ARTICLES

Lifestyle Jan 13, 2022

Mengenal Bisnis Thrift Shop: Mencoba Peruntungan Baru lewat Barang Lama


Jakarta, Retinad.com – Dalam keadaan pandemi seperti ini, semua orang...

Lifestyle Nov 07, 2021

Bikin Weekend Menjadi Asyik dengan Kegiatan Slow Cooking: Sudah Pernah Dengar?


Jakarta, Retinad.com – Weekend memang menjadi waktu yang paling menyenangkan...

Lifestyle Jan 20, 2022

Semangat Bekerja Menurun? Hindari 5 Pola Pikir yang Membuat Malas Bekerja Ini!


Jakarta, Retinad.com – Bulan Januari sudah hampir memasuki penghujung, tahun...

LATEST ARTICLES

Digital Marketing Feb 22, 2024

Antara Etika dan Efektivitas: Eksplorasi AI dalam Dunia Politik


Selama Pemilu 2024, partai politik dan calon presiden memanfaatkan AI...

Technology Jan 13, 2023

Capai Resolusi, SpaceX Berencana Hadirkan Koneksi Internet Starlink ke Ponsel


Jakarta, Retinad.com – Penggunaan internet di era serba maju ini...

Digital Marketing Jan 17, 2023

Punya Bisnis Kuliner? Kamu Wajib Terapkan 5 Trik ini!


Jakarta, Retinad.com – Kuliner merupakan salah satu bisnis yang cukup...

promo-special

Beriklan di Retinad?

Banyak brand telah mencoba. Raih pengunjung nyata yang memiliki daya beli, bukan sekedar kira-kira.