Jakarta, Retinad.com – Pekerjaan sebagai seorang desainer saat ini memang memiliki peminat dan juga mayoritas yang tinggi. Memang tidak bisa dipungkiri – bahwa pekerjaan yang satu ini akan selalu dibutuhkan di segala institusi, khususnya industri kreatif.
Menjadi seorang desainer – khususnya desainer grafis, tentunya bukan hal yang mudah. Desainer grafis harus memiliki kreativitas tinggi untuk membuat visual yang menarik. Untuk itu, seorang desain grafis memerlukan sumber inspirasi yang tinggi.
Salah satu cara untuk mendapatkan inspirasi adalah dengan melihat karya yang sudah ada. Saat ini, sudah banyak situs yang menjadi sumber inspirasi desain yang berisi kumpulan karya desainer lain untuk dijadikan inspirasi, lho! Jika kamu adalah seorang desainer, kamu wajib untuk membaca artikel ini sampai habis ya!
DeviantArt
Situs inspirasi desain yang seringkali digunakan oleh seorang desain grafis adalah DeviantArt. Situs yang satu ini menyajikan portofolio desainer grafis yang dapat diakses secara mudah dan gratis oleh para desainer lain. Bahkan kamu juga bisa mengunggah karyamu di sini!
Banyaknya macam model dan style di DeviantArt membuat situs ini menjadi sahabat bagi para desainer grafis untuk mencari inspirasi desain. Tidak hanya membagikan, bahkan beberapa desainer juga menjual karya seni digitalnya di situs ini.
Behance
Selain DeviantArt, kamu juga dapat mengakses Behance. Situs yang satu ini merupakan salah satu situs inspirasi desain yang sering digunakan oleh para desainer untuk membuat portofolio online serta memamerkan karyanya, sehingga dapat dimanfaatkan sebagai inspirasi desain bagi desainer lain.
Keunggulan dari Behance adalah kamu dapat mencari desain secara spesifik dengan fitur filter. Fitur ini digunakan untuk kamu mencari desain khusus seperti UI/UX, arsitektur, sinematografi, dan banyak hal-hal lainnya dalam desain.
Dribble
Baik seorang desain grafis atau bukan, pasti sudah banyak orang yang sudah tidak asing dengan situs Freepik. Situs yang satu ini bisa dibilang level-up dari Freepik, yaitu Dribble. Situs yang satu ini menyajikan banyak karya kreatif unik yang menampilkan portofolio para desainer dalam bentuk desain.
Desain yang ada pada situs ini didominasi berupa gambar. Namun kamu dapat memfilter inspirasi yang akan dicari, seperti UI/UX, ilustrasi, topografi, desain produk, dan lain-lain. Di situs ini kamu juga dapat mendaftarkan diri sebagai freelance desainer, lho!
Template Monster
Situs yang bernama Template Monster ini cukup unik, karena kamu diharuskan untuk membeli produk digital dengan berkualitas tinggi untuk mendapatkan inspirasi desain yang akan kamu aplikasikan. Meskipun berbayar, koleksi yang ada di situs ini memiliki kualitas yang sangat unggul.
Template Monster menyajikan desain yang dijual dengan harga beragam dan juga kualitas yang juga dapat dipilih. Jika tidak ingin membeli, kamu dapat memanfaatkan desain yang disajikan gratis untuk mendapatkan inspirasi desain.
GoodUI
Situs yang satu ini diperuntukkan bagi kamu seorang desainer UI. Inspirasi desain yang ada di situs ini akan membuat kamu mendapatkan banyak inspirasi serta referensi dalam membuat desain sebuah website. Tidak hanya inspirasi, kamu juga bisa melakukan testing A/B UI di sini!
Meskipun bisa diakses secara gratis, untuk mendapatkan layanan lengkap serta fitur yang dapat membantu desain UI-mu, kamu harus membuat akun premium di situs ini. Dengan menggunakan akun premium, kamu akan mendapatkan review serta saran dari tim GoodUI untuk mengoptimalkan desain yang dibuat. Sangat membantu, bukan?
Membuat desain membang butuh banyak inspirasi. Untuk itu, pastikan kamu dapat memanfaatkan 5 situs di atas sebagai sumber inspirasi ya! Dengan menginspirasi, kamu juga dapat meningkatkan kualitas desain dan kreativitas yang dimiliki. (PRIL/RETINAD)