Lifestyle Dec 26, 2021

Rasakan Kemeriahan Natal dalam Secangkir Kopi? Cobalah Buat Menu Ini!

Jakarta, Retinad.com – Memasuki penghujung tahun, kamu pastinya sudah menyiapkan berbagai macam rencana untuk dilakukan. Desember memang sangat lekat dengan pekan liburan, mengingat adanya perayaan natal dan juga tahun baru.

Rasakan Kemeriahan Natal dalam Secangkir Kopi? Cobalah Buat Menu Ini!

Semangat liburan sudah di depan mata. Untuk merayakannya, kamu perlu memberikan warna ke dalamnya. Agar tahun baru lebih menyenangkan, cobalah merayakannya untuk meminum sebuah menu kopi yang rasanya syahdu untuk dinikmati kala bulan Desember ini.

Kopi natal merupakan salah satu minuman yang dapat membuatmu rileks kala liburan ini. Dengan sentuhan komposisi di dalamnya, serta camilan ringan yang sebagai pelengkapnya, kamu dapat menikmati liburan ini semakin seru. Yuk, coba intip menu kopi tahunan yang satu ini!

Menikmati Kopi Natal

Kopi natal sebetulnya bukanlah sebuah minuman musiman, namun racikan kopi yang satu ini memang cocok untuk dinikmati bersamaan dengan musim liburan di bulan Desember ini. Kopi natal sendiri dapat dinikmati secara dingin maupun panas – sesuai dengan seleramu.

Jika kamu memilih kopi panas, kamu dapat menggunakan rempah – seperti kayu manis, untuk menghangatkan tubuh yang ditambahkan dengan whipped cream. Sedangkan untuk kopi natal dingin kamu dapat membuat coffee mocktail yang dinikmati ketika bersantai kala liburan ini.

Cocok Dinikmati di Berbagai Kesempatan

Untuk menikmati kopi natal, kamu dapat menikmatinya diberbagai kesempatan. Seperti kopi natal panas kamu dapat menikmatinya ketika christmas brunch bersama keluarga atau teman. Sedangkan untuk kopi natal dingin kamu dapat menikmatinya di malam hari atau sore hari ketika sedang bercengkrama bersama sanak saudara. 

Tidak perlu kesempatan yang istimewa atau unik untuk menikmati kopi yang satu ini. Karena rasanya yang ringan dan dapat dinikmati kapan saja, kamu akan dapat selalu menikmati kopi natal dengan merasakan rasa sentuhan natal di dalamnya.

Lengkapi dengan Ginger Bread

Jika selama ini kamu meminum latte atau cappucino dengan sebuah kukis cokelat, sepertinya untuk menikmati kopi natal kamu perlu menggantinya dengan kukis yang khas dengan suasana natal dan tahun baru, yaitu ginger bread.

Sudah bukan rahasia lagi ginger bread menjadi salah satu ciri khas dari natal dan bulan Desember. Selain itu, kamu juga dapat melengkapinya dengan pepermint candy khas tongkat natal yang berwarna merah dan putih. 

Sudah kebayang denganr rasa kopi natal yang dinikmati bersama dengan camilan khasnya? Yuk, segera buat atau pesan kopi ini untuk membuat diri sendiri lebih rileks! (PRIL/RETINAD)


Categories

RELATED ARTICLES

Lifestyle Jul 05, 2022

4 Aplikasi Kelola Keuangan: Tetap Aman hingga Akhir Bulan!


Jakarta, Retinad.com – Mengelola uang memang bukanlah hal yang mudah....

Lifestyle Nov 11, 2022

Merasakan Burnout? Yuk, Lakukan 5 Hal Ini untuk Menetralisirnya!


Jakarta, Retinad.com – Bekerja selama 5 hari penuh – baik...

Lifestyle Nov 13, 2021

Cashless Society Bikin Semakin Boros? Ini 4 Cara untuk Mengehematnya!


Jakarta, Retinad.com – Tidak dapat dipungkiri bahwa kemudahan akses dalam...

LATEST ARTICLES

Digital Marketing Feb 22, 2024

Antara Etika dan Efektivitas: Eksplorasi AI dalam Dunia Politik


Selama Pemilu 2024, partai politik dan calon presiden memanfaatkan AI...

Technology Jan 13, 2023

Capai Resolusi, SpaceX Berencana Hadirkan Koneksi Internet Starlink ke Ponsel


Jakarta, Retinad.com – Penggunaan internet di era serba maju ini...

Digital Marketing Jan 17, 2023

Punya Bisnis Kuliner? Kamu Wajib Terapkan 5 Trik ini!


Jakarta, Retinad.com – Kuliner merupakan salah satu bisnis yang cukup...

promo-special

Beriklan di Retinad?

Banyak brand telah mencoba. Raih pengunjung nyata yang memiliki daya beli, bukan sekedar kira-kira.