Digital Marketing Jan 19, 2022

Boost Marketingmu dengan Menggunakan Tren Warna di Tahun 2022

Jakarta, Retinad.com – Para pelaku bisnis setiap tahunnya ingin meningkatkan bisnisnya menjadi lebih baik. Boost bisnis memang dapat dilakukan dengan merancang strategi marketing yang baik, namun terdapat juga phsycology effect yang membuat masyarakat tertarik untuk melirik bisnismu.

Boost Marketingmu dengan Menggunakan Tren Warna di Tahun 2022

Salah satu psychology effect yang sering digunakan untuk menarik perhatian konsumen adalah menggunakan warna-warna yang dapat meningkatkan daya tarik masyarakat. Untuk menerapkannya, yuk kenali tren warna di 2022 yang dapat digunakan pada bisnismu! 

#1 – Color of The Year, Very Peri

Warna ungu menjadi warna yang cukup di 2021. Beberapa brand sudah menggunakan warna ungu dalam promosi produk merek. Tidak jauh berbeda, di 2022 ini warna Very peri dinobatkan sebagai color of the year. 

Warna ungu dengan sedikit hint biru ini menjadi warna yang dominan dan akan banyak digunakan di tahun 2022 ini. Jika ingin sedang merangkai sesuatu yang baru pada bisnismu, yuk coba manfaatkan warna menarik yang satu ini!

#2 – Muted Color

Warna terang memang sering dipandang sebagai warna yang memberikan kesan positif pada sebuah merek. Namun, ternyata tren warna di 2022 ini cenderung berbeda. Karena warna muted atau tone warna dengan saturasi rendah diprediksi akan menjadi warna yang akan menarik perhatian banyak orang di 2022.

Warna muted dengan saturasi rendah ini diperkirakan akan menjadi warna yang menarik perhatian karena warna-warna soft menjadi tren warna baru yang membuat banyak orang tertarik. Warna ini sepertinya cocok untuk digunakan pada bisnis di ranah fashion untuk menciptakan warna yang menarik.

#3 – Light Color

Selain warna yang menenangkan dengan saturasi rendah, warna terang dengan tone rendah juga menjadi tren warna di 2022 ini. Warna light color seperti hijau dan biru muda akan menjadi warna yang digemari.

Pasalnya, warna-warna light memang memiliki psychology effect untuk menjadi warna yang menimbulkan rasa senang dan bahagia bagi siapapun yang melihat. Jika warna ini cocok dengan image bisnismu, mungkin warna ini bisa menjadi salah satu cara untuk meningkatkan target marketing bisnismu.

#4 – Tone Down Color ala Vintage

Masih dengan warna tone down, yang satu ini merupakan warna dengan saturasi rendah dengan sentuhan vintage, seperti warna pada bunga-bunga kering atau pada vas bunga. Penggabungan beberapa warna tone down akan menghasilkan daya tarik bagi yang melihatnya.

Penggabungan warna biru, hijau sage, digabungkan dengan putih dan kuning tone down akan menjadi warna menarik yang memberikan kesan lembut. Kesan vintage juga akan hadir dengan penggabungan warna ini, sehingga akan lebih menarik orang yang memiliki preferensi vintage sendiri.

#5 – Retro ala 70-80-an

Selain tipe warna yang ada di tone, color palette dengan warna retro ala tahun 70 hingga 80-an menjadi salah satu daya tarik tren warna di 2022 ini. Warna retro memiliki estetika yang tinggi, sehingga banyak orang yang melihat merasa tenang dan memberikan kesan nostalgia. 

Ternyata warna tone down menjadi mayoritas warna yang akan menarik banyak perhatian di 2022 ini. Dari tren warna di 2022 ini, kamu dapat memaksimalkan penggunaannya yang disesuaikan dengan image dari bisnismu sendiri. Yuk, segera rancang agar target bisnis di 2022 ini akan segera terpenuhi! (PRIL/RETINAD)


Categories

RELATED ARTICLES

Digital Marketing Sep 27, 2021

Tips Social Media Optimization dengan 4 Langkah Ini: Dijamin Maksimal!


Jakarta, Retinad.com – Pertumbuhan sosial media sebagai platform yang paling...

Digital Marketing Dec 20, 2021

Bangun Kualitas Diri melalui Personal Branding di Sosial Media


Jakarta, Retinad.com – Setiap pribadi manusia memiliki persona masing-masing yang...

Digital Marketing Dec 02, 2021

Lakukan Pembaharuan, Ini Fitur Baru Instagram yang Dapat Dimanfaatkan Bisnismu


Jakarta, Retinad.com – Instagram menjadi platform dengan pengguna tertinggi saat...

LATEST ARTICLES

Digital Marketing Feb 22, 2024

Antara Etika dan Efektivitas: Eksplorasi AI dalam Dunia Politik


Selama Pemilu 2024, partai politik dan calon presiden memanfaatkan AI...

Technology Jan 13, 2023

Capai Resolusi, SpaceX Berencana Hadirkan Koneksi Internet Starlink ke Ponsel


Jakarta, Retinad.com – Penggunaan internet di era serba maju ini...

Digital Marketing Jan 17, 2023

Punya Bisnis Kuliner? Kamu Wajib Terapkan 5 Trik ini!


Jakarta, Retinad.com – Kuliner merupakan salah satu bisnis yang cukup...

promo-special

Beriklan di Retinad?

Banyak brand telah mencoba. Raih pengunjung nyata yang memiliki daya beli, bukan sekedar kira-kira.