Digital Marketing Jun 13, 2022

Penting untuk Bisnismu, Ini Fungsi Front End Developer pada Digital Marketing

Jakarta, Retinad.com – Perkembangan industri teknologi dan digital membuat lapangan pekerjaan menjadi semakin luas. Salah satu profesi yang hadir di era ini adalah front end developer. Posisi ini selain banyak dicari, ternyata memang memiliki pengaruh yang cukup besar.

Penting untuk Bisnismu, Ini Fungsi Front End Developer pada Digital Marketing

Jika kamu memiliki bisnis yang memiliki website, profesi ini wajib untuk diketahui. Simak selengkapnya di bawah ini!

Memahami Front End Developer

Secara singkatnya, front end developer adalah pekerjaan yang berhubungan dengan dunia pemrograman. Seorang front end developer bertugas untuk mengembangkan serta mengelola tampilan dari aplikasi maupun website.

Tanggung jawab sebagai seorang front end developer adalah menggabungkan teknologi pemrograman yang dimiliki untuk mengelola situs web agar tidak hanya menarik, tapi juga mudah untuk diakses – atau interaktif.

Tugas Front End Developer

Seorang front end developer memiliki tugas yang cukup besar untuk memastikan website telah berjalan sesuai dengan yang diharapkan. Seperti memastikan teknis yang diberikan oleh UI/UX desainer telah benar layak digunakan, mengoptimalkan kecepatan aplikasi atau website, serta mengujinya sebelum diluncurkan agar dapat digunakan dengan baik.

Front end developer juga diminta untuk memecahkan masalah coding yang dianggap tidak berfungsi dengan baik. Profesi ini juga harus memastikan kelayakan tampilan dari desain yang telah diberikan oleh UI/UX desainer sebelum melanjutnya ke back end developer.

Skill yang Harus Dimiliki Front End Developer

Sebagai garda depan, seorang front end developer harus memahami dan mengerti bahasa pemrograman HTML (HyperText Markup Language) dan CSS (Cascading Style Sheets). Keduanya adalah skill utama yang harus dimiliki untuk dapat membangun dan mengembangkan website. HTML sendiri berguna untuk membuat rangkaian website, sedangkan CSS dibutuhkan untuk mengatur tampilan dari website itu sendiri.

Selain itu, seorang front end developer juga harus menguasai Javascript untuk membuat aplikasi web ataupun seluler. Frameworks juga hal yang harus dipahami untuk meringkas kode menjadi lebih sederhana. Semakin besar pengkodingan sebuah website, akan semakin rumit pula penggunaan CSS. 

Terdapat juga responsive design untuk pendekatan tampilan grafis dalam membuat konten agar sesuai dengan ukuran layar gadget, testing & debugging untuk menguji kelayakan situs dan aplikasi agar terbebas dari bug, serta skill version control untuk mengontrol perubahan kode sumber. 

Itulah tugas dan hal-hal yang harus dimengerti oleh front end developer. Setelah membaca ini, kamu jadi memahami pentingnya front end developer dalam mengembangkan bisnismu, bukan? Carilah orang yang tepat agar website dan aplikasi bisnismu dapat berkembang dengan baik ya! (PRIL/RETINAD)


Categories

RELATED ARTICLES

Digital Marketing Jan 10, 2023

Dinilai Menguntungkan, ini Alasan Mengapa Bisnis Web Developer sedang Meningkat


Jakarta, Retinad.com – Perkembangan teknologi saat ini mengharuskan bisnismu untuk...

Digital Marketing Jan 25, 2022

Do's and Don'ts dalam Sosial Media Marketing: Ini yang Harus Diketahui!


Jakarta, Retinad.com – Pelaku bisnis di era digital tentunya mencoba...

Digital Marketing Dec 09, 2021

Sebelum Berganti, Kenali Desain Logo yang Akan Booming di 2022 Mendatang!


Jakarta, Retinad.com – Tidak terasa, 2021 akan berakhir kurang dari...

LATEST ARTICLES

Digital Marketing Feb 22, 2024

Antara Etika dan Efektivitas: Eksplorasi AI dalam Dunia Politik


Selama Pemilu 2024, partai politik dan calon presiden memanfaatkan AI...

Technology Jan 13, 2023

Capai Resolusi, SpaceX Berencana Hadirkan Koneksi Internet Starlink ke Ponsel


Jakarta, Retinad.com – Penggunaan internet di era serba maju ini...

Digital Marketing Jan 17, 2023

Punya Bisnis Kuliner? Kamu Wajib Terapkan 5 Trik ini!


Jakarta, Retinad.com – Kuliner merupakan salah satu bisnis yang cukup...

promo-special

Beriklan di Retinad?

Banyak brand telah mencoba. Raih pengunjung nyata yang memiliki daya beli, bukan sekedar kira-kira.